Entrepreneurship Series – Module 1: Essential Entrepreneurship

Sebagai dampak dari covid-19, situasi bisnis nasional maupun internasional menurun drastis, dan phk masal tidak terhindarkan.

Korban phk punya 2 pilihan: mencari pekerjaan lagi, atau buka usaha sendiri, masing-masing punya tantangan yang tidak mudah. Tidak banyak perusahaan yang sedang melakukan rekrutment, dan saingan sangat banyak terdiri dari orang yang belum bekerja ditambah korban phk. Untuk mulai usaha sendiri belum punya pengalaman bisnis sama sekali, tidak tahu harus mulai dari mana. Sedangkan perusahaan yang sudah berjalan bagus berguguran. Apakah usaha saya bisa jalan?

Dalam situasi sulit sekarang ini semua perusahaan fokus pada efisiensi. Dan ketika perusahaan memilih phk untuk efisiensi, maka yang berpeluang paling tinggi untuk di-phk adalah karyawan berkinerja standard dan dibawah standard.

Jadi, baik profesional aktif, atau korban phk, sangat penting untuk menguasai alat bantu kerja dan strategi yang memungkinkan untuk mengungguli pesaing, agar bisa tetap aktif, bagi yang masih aktif, dan agar usaha yang baru dirintis bisa maju, bagi yang sedang merintis usaha sendiri.

Kursus online ini dirancang untuk memandu peserta memahami strategi efektif dalam mengelola satu usaha, baik sebagai profesional atau usaha sendiri, agar unggul dalam persaingan.

Dalam Modul 1 ini (Essential Entrepreneurship) peserta akan belajar:

  • Prinsip dasar entrepreneurship
  • Membangun sikap, mental, dan kualitas seorang entrepreneur
  • Menyadari keterampilan yang diperlukan untuk mengelola sebuah usaha
  • Perencanaan alokasi waktu (Time Planning)
  • Etika Bisnis (Business ethics)

ENTREPRENEURSHIP SERIES event terdiri dari 7 MODUL:
1. Modul 1: Essential Entrepreneurship
2. Modul 2: Operating Plan, Cash Flow, P&L
3. Modul 3: Leadership
4. Modul 4: Business Development Strategy
5. Modul 5: Competitor Analysis, Pricing & Negotiation Strategy
6. Modul 6: Business Communication
7. Modul 7: Coaching Skill for Leaders

Masing-masing modul tersebut dijual secara terpisah, agar peserta dapat memilih modul sesuai kebutuhan.

Peserta Yang Disarankan
Pemilik Usaha, Direktur, General Manager, Manager, seluruh pemimpin unit kerja dan perusahaan.

Waktu
27 Juli 2020

Durasi
1 (satu) jam 19:00-20:00 WIB

Investasi
Rp. 100,000 (Seratus ribu rupiah) per peserta per modul